Cara Mencerahkan Kulit Wajah dengan Memanfaatkan Ekstrak Buah Yuzu
Coba cek kembali resolusi Tahun Baru kamu yang berkaitan dengan perawatan dan kecantikan kulit. Apakah sudah kamu lakukan? Atau jangan-jangan, kamu terlalu sibuk dengan semua aktivitas dan aneka #lifegoals sehingga malah sering mengesampingkan rutinitas perawatan kulit.
Wah, bila ini terjadi, tak heran kalau kulit wajah kamu menjadi kusam atau kurang tampak cerah! Untungnya, saat ini masih pertengahan tahun, sehingga kamu masih punya banyak kesempatan untuk memperbaiki diri dan mencerahkan kulit wajah.
Ditambah lagi, bulan Ramadan sudah akan berakhir dan Lebaran segera tiba, lho! Salah satu cara mencerahkan kulit wajah adalah dengan menggunakan produk kecantikan yang mengandung bahan alami.
Tak usah bingung mencari, karena saat ini di pasaran sudah tersedia Garnier Bright Complete Yuzu yang bisa membantu kamu mencerahkan kulit wajah bila rutin menggunakannya. Keistimewaannya adalah adanya kandungan lemon yuzu dari Jepang di dalamnya.
1. Raja Buah Citrus
Buah yuzu memiliki kandungan paling bagus. Selain itu warnanya yang bervariasi, ada yang hijau, ada pula yang kuning oranye.
Karena memiliki aroma yang kuat, Yuzu pun sering digunakan oleh orang-orang Jepang dan Korea sebagai salah satu bahan alami pemberi aroma wangi di kue dan masakan.
Namun, seiring perkembangannya, buah lemon yuzu digunakan sebagai bahan wewangian serta produk kecantikan kulit. Hal ini karena di dalamnya terkandung vitamin C yang tinggi, bahkan lebih tinggi daripada jenis jeruk lemon lainnya.
Kandungan vitamin C yang tinggi ini adalah antioksidan yang dibutuhkan untuk mencerahkan kulit wajah secara alami dan efektif.
Tak cuma itu, bahan yang ada pada buah yuzu akan membantu menyamarkan noda hitam, mencegah pergantian kulit, dan mengangkat sel kulit mati pada kulit wajah kamu.
Baca juga: Kulit Kusam? Begini Cara Mencerahkan Wajah dengan Cepat
2. Cara Mencerahkan Kulit Wajah
Garnier Bright Complete Brightening Face Wash
Awali rutinitas skin care kamu dengan mencuci wajah setiap hari dengan Garnier Bright Complete Brightening Face Wash Foam.
Foam yang baik untuk kulit kering ini mampu membersihkan wajah sekaligus mengangkat sel kulit mati dan mencerahkan kulit wajah dengan hasil cerah cepat karena mengandung Pure Lemon Essence dan Whitespeed™ Serum. Wajah kamu akan 3 kali lebih putih cerah dalam 1 minggu.
Garnier Bright Complete Vitamin C 30X Booster Serum
Ini merupakan serum untuk mencerahkan kulit wajah yang bisa kamu andalkan untuk menyamarkan noda hitam dan bekas jerawat.
Di dalamnya ada ekstrak alami 30x Vitamin C dari lemon yuzu dan bahan aktif yang terbukti membantu mengurangi penggelapan kulit, noda hitam, dan bekas jerawat lebih cepat. Lengkap, bukan?
Garnier Bright Complete Vitamin C Day Serum Cream (UV)
Ini merupakan krim atau pelembap pagi hari dengan 3x vitamin C dari lemon yuzu untuk hasil cerah cepat serta perlindungan SPF 19 dan PA+++.
Trio kekuatan itu bisa membuat kulit wajah 3x lebih cerah dengan cepat, juga membantu untuk menyamarkan noda hitam dan bekas jerawat, membuat kulit tampak glowing, serta melindungi kulit dari paparan sinar matahari.
Hebatnya lagi, jenis kulit normal dan kering bisa memakai produk beraroma lemon yuzu yang segar dan mudah diratakan saat dipakai ini.
Baca juga: Cara Mencerahkan Wajah dengan Cepat Secara Menyeluruh
Untuk mendapatkan produk-produk Garnier di atas, segera kunjungi situs resmi Garnier Indonesia, lalu gunakan setiap pagi pada area wajah dan leher yang sudah dibersihkan.
Dengan pemakaian yang rutin, kulit wajah kamu akan merasakan manfaatnya di sepanjang tahun ini dan seterusnya.