Cari Kandungan Alami Ini di Dalam Masker untuk Bantu Kurangi Risiko Jerawat
Punya kulit yang rentan berjerawat memang membuat pusing. Jerawat terbentuk ketika minyak dan sel-sel kulit mati di kulit wajahmu bergabung membentuk sumbat yang menutup pori-pori. Saat terkena bakteri, maka sumbatan ini akan meradang dan terbentuklah jerawat. Kulit yang rentan berjerawat harus dirawat dengan baik. Sayangnya, kebanyakan produk ini menggunakan kandungan bahan yang cukup keras sehingga menjadikan kulitmu kering dan mengelupas.
Untuk mengurangi resiko jerawat dan tetap menjaga kelembapan kulit, masker dengan bahan alami bisa jadi pilihanmu. Green tea merupakan pilihan bahan alami yang tepat karena memiliki berbagai manfaat untuk membantu mengurangi risiko jerawat.
Antibakteri Melawan Tumbuhnya Jerawat
Kandungan green tea dapat digunakan untuk mengobati jerawat dan masalah kulit lainnya yang disebabkan oleh bakteri yang bersarang di kulit. Kandungan antibakteri dalam green tea bekerja sebagai pembersih intensif dan melawan semua jenis infeksi kulit termasuk peradangan akibat jerawat. Menggunakan masker dengan kandungan green tea membantu menjadikan kulitmu terlindungi dari bakteri pemicu timbulnya jerawat. Namun harus diingat juga, bahwa menjaga kebersihan kulit dan menghindari terlalu sering menyentuh wajah juga merupakan penunjang dalam mencegah hadirnya bakteri penyebab jerawat.
Wajah Lembap Bebas Minyak Berlebih
Salah satu penyebab utama timbulnya jerawat adalah minyak berlebih yang bercampur kotoran dan sel kulit mati dapat menyumbat pori. Zat alami dalam green tea dipercaya dapat mengurangi minyak berlebih di kulit. Selain itu, green tea membantu mengangkat sumbatan pori-pori dan kemudian mengencangkan pori-pori yang baru dibersihkan untuk mencegah polutan masuk.
Menggunakan masker green tea secara teratur membantu perawatan kulit berminyak atau kombinasi agar kadar minyak di wajah tetap terkendali tanpa menjadikannya kering dan mencegah jerawat muncul di wajah.
Menenangkan Kulit Berjerawat
Saat kamu memiliki kulit berjerawat, kulitmu cenderung lebih mudah mengalami peradangan dan kemerahan. Menggunakan masker green tea dapat menenangkan kemerahan di kulit karena kandungan polifenol dari green tea bersifat antiinflamasi yang merupakan penenang saat kulit mengalami peradangan, termasuk akibat jerawat.
Masker Serum dengan Manfaat Green Tea
Manfaat masker green tea untuk kulit yang rentan berjerawat ada di Garnier Serum Mask Hydra Bomb Green Tea, masker tissue yang mengandung ekstrak green tea yang kaya antioksidan, bermanfaat untuk mengurangi minyak berlebih dan mengangkat kotoran di wajah yang berisiko menciptakan jerawat, serta menyamarkan tampilan pori-pori. Juga mengandung Hyaluronic Acid, masker khusus kulit berminyak dan kombinasi ini membantu melembapkan kulit dengan maksimal.
Hanya sekali menggunakan serum mask green tea ini, manfaatnya sama seperti menggunakan satu minggu serum! Ini karena bahan masker tissue-nya terus-menerus menutrisi kulit ketika penggunaan. Dengan segala manfaatnya ini, nggak heran kalau Garnier Serum Mask Hydra Bomb Green Tea terpilih menjadi Best Sheet Mask di Female Daily Best of Beauty Awards 2018!
Temukan Garnier Serum Mask Hydra Bomb Green Tea di situs resmi Garnier Indonesia atau di e-commerce, toko kosmetik, supermarket, mini market, dan drugstore terkemuka.